Siswa Diktukpa Pusdikpom Lattek Penyidikan dan Pemberkasan Mapel Pomal

avatar abadinews.id
Denpomal lanal tipe C implementasikan Mapel fungsi Pomal
Denpomal lanal tipe C implementasikan Mapel fungsi Pomal

Kodiklatal Surabaya, Abadinews.id - Dalam rangka meningkatkan kemampuan sebagai Kasi atau Kasubsi Detasemen Polisi Milieter (Denpomal) Lanal Tipe C atau jabatan lain yang setingkat sekaligus mengimplementasikan Mata pelajaran (Mapel) Fungsi Pomal, sebanyak 19 orang Siswa Diktukpa TNI AL Tahap Sargolan Korps Polisi Militer yang saat ini menempuh pendidikan di Pusdikpomal Kodikdukum Kodiklatal mengikuti Lattek Penyidikan dan Pemberkasan dengan materi perkara pidana kasus pembunuhan, Senin (30/08/21).

Kegiatan Lattek yang dilaksanakan selama sepuluh hari dibuka oleh Komandan Pusdikpomal Kodikdukum Letkol Laut (PM) Cholid B. Wahyudi, M.Tr Hanla., S.H., CTMP selaku Direktur Latihan, hadir dalam pembukaan tersebut Perwira Pelaksana Latihan (Palaklat) yang juga Komandan Sekolah Perwira (Dansepa) serta Komandan Sekolah Bintara dan Sekolah Tamtama Pusdikpomal.

Baca Juga: Ketua DPD RI Lepas Pawai Fajar 1 Muharram 1446 Hijriyah

Selesai acara pembukaan Danpusdikpomal Letkol Laut (PM) Cholid B. Wahyudi, M.Tr Hanla., S.H., CTMP menyampiakan bahwa tujuan dari Lattek ini adalah untuk membekali para siswa dengan mata pelajaran Lattek Penyidikan dan Pemberkasan agar mampu melaksanakan tugas penerimaan laporan, pembuatan surat panggilan, pemeriksaan saksi dan tersangka, serta pembendelan berkas perkara, sehingga dapat mengaplikasikannya dalam kedinasan TNI Angkatan Laut sebagai Kasi Denpomal Lanal Tipe C atau jabatan lain yang setingkat.

Sedangkan sasaran Lattek yaitu melaksanakan penerimaan laporan dengan baik dan benar, melaksanakan pembuatan surat panggilan dengan baik dan benar, melaksanakan pemeriksaan saksi dan tersangka dengan baik dan benar dan melaksanakan pembendelan berkas perkara dengan baik dan benar.

Adapun berbagai materi Lattek Penyidikan dan Pemberkasan diberikan berkaitan dengan menerima laporan, membuat surat panggilan, memeriksa saksi dan tersangka, dan membendel berkas perkara terkait studi kasus perkara pidana kasus pembunuhan.

Baca Juga: Kaskoarmada ll Buka Sosialisasi Lapor SPT Tahunan di Mako

“Selesai mengikuti Lattek ini diharapkan siswa mampu melaksanakan tugas-tugas yang berkaitan dengan penyidikan dan pemberkasan perkara dengan baik dan benar, sehingga diharapkan bisa menjadi prajurit TNI AL yang unggul, profesional dan modern sesuai bidang tugas Polisi Militer,” jelas Pamen melati dua di pundak ini

Disisi lain disampaikan dengan melihat situasi kondisi saat ini khususnya dimasa Pandemi Covid-19 ini proses pembelajaran yang dilaksanakan di Kodiklatal harus tetap terlaksana dengan baik agar bekal pengetahuan dan keterampilan yang diberikan kepada siswa bisa optimal.

Baca Juga: Peringati HUT ke-78 TNI AL, Lanal Banyuwangi Gelar Prokasih

Oleh sebab itu Protokol Kesehatan untuk mencegah tertularnya Covid-19 harus ditaati dengan disiplin yaitu memakai masker selama kegiatan Lattek berlangsung dan juga pada setiap kegiatan apapun yang dilaksanakan oleh siswa, mencuci tangan sesering mungkin baik sebelum Lattek maupun sesudah Lattek, menjaga jarak selama kegiatan latihan, menghidari kerumunan seoptimal mungkin dan membatasi mobilitas untuk menghindari terpapar Virus Covid-19.

Kegiatan Lattek Penyidikan dan Pemberkasan ini adalah bagian dari proses pendidikan yang merupakan salah satu program prioritas Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. dalam membangun sumberdaya manusia TNI AL yang unggul, profesional dan tangguh dalam menghadapi segala ancaman. (Bejo)

Editor : hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal