Polda Jatim Terima Audiensi PT Semen Indonesia, Bahas Stabilitas Harga

avatar abadinews.id
Kapolda Jatim Irjen Pol Dr Nico Afinta saat menerima audiensi dengan PT Semen Indonesia
Kapolda Jatim Irjen Pol Dr Nico Afinta saat menerima audiensi dengan PT Semen Indonesia

SURABAYA, Abadinews.id - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr. Nico Afinta, bertempat di ruang kerja Kapolda Jatim, menerima Audiensi dari PT. Semen Indonesia melakukan pembahasan dengan PT. Semen Indonesia Dalam Rangka Menjaga Ketersediaan dan Stabilitas Harga Semen di wilayah Jawa Timur. Senin pagi (19/04/21)

Dalam giat tersebut, Kapolda didampingi oleh Dir Reskrimsus Polda Jatim Kombes Pol Farman.,SIK serta Subhan (Evp of Plant operational PT. Semen Indonesia), Supriyadi (SVP suporting PT. Semen Indonesia) dan Soni Asrul Sani (SVP of Production PT. Semen Indonesia).

Baca Juga: Kapolda Jatim Buka Turnamen Bola Voli Kapolri Cup 16 Besar Zona Timur

Kapolda Jatim Irjen Nico menyampaikan ucapan selamat datang kepada PT. Semen Indonesia di Mapolda Jatim. Dalam rangka membahas ketersediaan dan stabilitas harga semen di wilayah Jawa Timur.

Dari hasil pembahasan antara Kapolda Jawa Timur dengan pihak PT. Semen Indonesia, menghasilkan beberapa poin penting antara lain.

Baca Juga: 18 Akun Dilaporkan ke Polda Jatim, Cemarkan Anak Habib Taufik Assegaf

Polda Jatim dan PT. Semen Indonesia akan selalu menjalin komunikasi, koordinasi dan kolaborasi dalam pelaksanaan pengamanan produksi Semen Indonesia untuk menjamin ketersediaan semen di wilayah Jatim sehingga stabilitas harga tetap terjaga.

"Polda jatim siap bekerjasama dengan PT. Semen Indonesia dalam memastikan pendistribusian produk semen di wilayah Jawa Timur khususnya di wilayah terpencil guna mewujudkan pemerataan pembangunan," tutur Kapolda Jatim Irjen Nico Afinta, usai melakukan pertemuan dengan pihak PT. Semen Indonesia.

Baca Juga: Ditreskrimum Polda Jatim Ringkus Tersangka Curanmor Bersenjata Airsoft Gun

Polda Jatim dan PT. Semen Indonesia akan selalu menjalin komunikasi, koordinasi dan kolaborasi dalam meningkatkan perekonomian baik skala lokal yaitu wilayah Jatim maupun skala Nasional.  (AD1)

Editor : hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal