Pembentukan dan Pengukuhan Panitia Pemilihan Kepala Desa Lombang Dajah

avatar abadinews.id
Pelantikan serta pengambilan sumpah jabatan panitia P2KD di kantor Desa Lombang Dajah.
Pelantikan serta pengambilan sumpah jabatan panitia P2KD di kantor Desa Lombang Dajah.

Abadinews.id, Madura - Pelantikan sekaligus pengambilan sumpah kepada seluruh panitia P2KD dilaksanakan mulai pukul 09.00 WIB secara khidmat serta kondusif, yang bertempat di kantor Kepala Desa Lombang Dajah, Kecamatan Blega, Kabupaten Bangkalan Madura.

Adapun dalam kegiatan pengukuhan tersebut selain dihadiri oleh Kepala Desa Lombang Dajah, Mohammad Munasik juga beserta jajaran perangkat Desa dan turut hadir Muspika Blega antara lain Camat Blega Heri Arifin S.H., serta jajaran staf Kecamatan, Polres Bangkalan diwakilkan Kapolsek Blega, Iptu M. Syamsuri S.H., bersama jajaran 15 orang, Kodim 0829 yang diwakilkan Danramil 09 Blega Kapten. Chb Muhammad Tohari., bersama jajaran 12 orang, ketua BPD Solehudin serta anggota, tokoh-tokoh agama, Kiai Haji Abdul Karim pengasuh Ponpes Radhatul Falihin, para Kepala Dusun dari 13 Dusun, ketua panitia Mat Muri S.pdi., serta anggota panitia P2KD juga warga masyarakat Lombang Dajah.

Baca Juga: Pilkades Serentak Berjalan Kondusif, Polda Jatim Siapkan Ribuan Personil Gabungan

Dalam sambutannya Camat Plt Blega menyatakan, "Panitia ini terdiri dari beberapa unsur baik perangkat Desa dan juga dari masyarakat yang dipilih sebanyak 13 orang, dan memenuhi syarat juga harus netral tidak berpihak kepada salah satu calon Kepala Desa saja siapapun itu, dan harapannya nanti siapapun itu panitianya agar selalu berlaku adil, profesional dan selalu berpedoman pada peraturan Bupati nomor 51 tahun 2022, supaya selalu kondusif tentunya, dan jika ada permasalahan agar bisa menghubungi kami untuk berkoordinasi apabila ada yang melenceng nantinya," ucapnya.

Ketika diwawancarai oleh wartawan perihal desas-desusnya apakah diundur untuk pemilihan Kepala Desa serentak ini Camat Blega menjelaskan, kalau sesuai dengan jadwal insya allah tidak mundur ya, jadi tetap dengan perencanaan di pertengahan tahun 2023, karena tahapan-tahapan sudah kita mulai, tambahnya.

Baca Juga: Pangdam V Brawijaya dan Korem 084/BJ Tinjau Pilkades Serentak di Bangkalan

Selain itu juga dalam sambutannya Kapolsek Blega, maupun Danramil 09 Blega menyampaikan himbauan serta arahan agar masyarakat selalu menjaga keamanan agar kondusifitas di wilayahnya aman terkendali.

"Pada kesempatan ini, dalam acara penetapan panitia pemilihan Kepala Desa Lombang Dajah ini, saya selaku Kapolsek Blega akan menyampaikan sesuai SOP saya yaitu masalah Kamtibmas, sesuai Perbup no. 51 tahun 2022 yang telah disampaikan tuntas oleh bapak Camat Blega, dan kepada seluruh panitia yang akan dilantik oleh ketua dan anggota BPD, insyaallah sudah memahami semua tentang Perbup tersebut, agar tidak ada yang melenceng dari aturan Perbup yang sudah ada."

Baca Juga: Pilkades Serentak 149 Desa Dikawal Polda Jatim Bersama Kodam V Brawijaya

Karena aturan untuk pemilihan Kepala Desa itu sudah ada disitu semua, namun apabila ada yang kurang paham bisa berkoordinasi dengan kami, juga bisa berkoordinasi kepada pak Camat maupun pak Danramil, dan kami selalu siap kecuali diluar jam dinas, karena jika bukan jam dinas koordinasinya datang ke rumah saya maupun rumah pak Camat, rumah pak Danramil waktunya kurang pas dan akan memakan waktu yang banyak, dan insyaallah jika ada permasalahan pasti ada jalan keluarnya, kalau kita fokus kepada penyelesaian tidak ada masalah yang tidak bisa diselesaikan bersama-sama intinya satu jangan fokus kepada masalah, semua masalah bisa dipecahkan bersama demi kemajuan Desa Lombang Dajah, pungkasnya.(ris)

Editor : hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal