Pawas TMMD 106 Tinjau Hasil Kerja Satgas.

avatar abadinews.id

Sidoarjo - Pawas TMMD Kodim 0816 Sidoarjo Kapten Chb Djenal Abidin tinjau hasil kerja Satgas saat berkunjung Ke Posko TMMD Rabu 09 Oktober 2019 Pukul 15.00 wib tepatnya di posko yang bertempat di Kantor pendopo Desa Kupang, mengajak seluruh komponen yang terlibat untuk melakukan pengawasan dan meninjau lansung ke lokasi TMMD di Desa Kupang Kecamatan Jabon Kabupaten Sidoarjo untuk mengecek kegiatan fisik utama dan sasaran tambahan dalam program Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), perbaikan Gorong gorong dan pengecoran serta lainya.

Kedatangan Kapten Chb Djenal Abidin dan Serma Sutrisno Serta Bawas TMMD Sertu Sugianto ke lokasi RTLH ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pekerjaan serta tanggung jawab anggotanya atas beban tugas yang diberikan oleh Negara.

Baca Juga: Upacara Pembukaan TMMD ke-121 Tahun 2024 Kodim 0827 Sumenep di Lapangan Adirasa Sattoan

“Kami mendapat perintah untuk pantau untuk memastikan secara langsung program RTLH apakah sudah tepat sasaran atau tidak dan nantinya bisa bermanfaat bagi masyarakat yang benar-benar membutuhkan,” ungkap Kapten Chb Djenal Abidin.

Baca Juga: Irdam V/Brawijaya Tutup TMMD ke-120 Kodim 0816 Sidoarjo

Sementara itu di Kupang kidul RT 02/RW 05 tepatnya di rumah Ibu Khotijah sedang berlangsung perehabpan rumah oleh prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Penugasan Satgas TMMD Kodim 0816 Sidoarjo.

Baca Juga: TMMD ke-120 Kodim 0816/ Sidoarjo di Kunjungi Tim Wasev Mabes TNI AD

Ibu Khotijah adalah perempuan tangguh yang mampu bertahan dan hidup sehat selama bertahun-tahun di dalam rumahnya yang sudah tidak layak huni.
"Semoga dengan adanya program TMMD Kodim 0816 Sidoarjo ini, Ibu Khotijah dapat hidup lebih baik," Ucap salah seorang satgas.(Zeey /Udin)

Editor : Redaksi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal