Sidoarjo - Posko pelayanan kesehatan satgas TMMD ke 106 Kodim Sidoarjo yang didirikan di balai Desa Kupang, Kecamatan Jabon, Kabupaten Sidoarjo adalah posko pengobatan gratis untuk warga dan anggota satgas. "Pendirian posko kesehatan ini melakukan pelayanan 24 jam, selain melayani anggota satgas juga melayani masyarakat yang mau berobat, hingga hari ke 8 ini posko kita sudah hampir melayani 28 orang pasien dari warga Desa. Kupang, mulai dari penyakit gatal-gatal, masuk angin, dan panas badan," ujar Serma Sutrisno di sela-sela kesibukannya pada (9/10/19).
"Adapun persediaan obat-obatan merupakan hasil pengadaan kodim dan bantuan dari dinas kesehatan kabupaten. Sidoarjo, BMH Sidoarjo," tambahnya.
Baca Juga: Vaksin Pelajar SMAN 1 Gresik di Tinjau Kapolda Jatim
Menurut Sufiyan, yang merupakan warga Ds. Kupang RT 3 RW 1 mengatakan sangat bersyukur dengan adanya posko kesehatan yang berada di balai desa, mengingat kemarin malam badan saya panas karena gejala tipes saya kambuh, lalu saya bawa berobat ke posko TMMD, paginya saya langsung sembuh total, ini adalah merupakan pelayanan yang paling baik dalam pengobatan, tidak perlu ribet harus ngantri.
Baca Juga: Masyarakat di Himbau WFH, Clean, Safe & Healthy Pinta Kapolres Sampang
"Dikasih obat oleh bapak TNI penyakit takut berada di tubuh saya," pungkasnya sambil bergurau.
Editor : Redaksi