Sidoarjo - Faktor perilaku, lingkungan, layanan dan genetik bisa memengaruhi kesehatan seseorang. Kasi Promkes Dinas Kesehatan Kabupaten sidoarjo yang di ketuai nani sumiyati, SKM mengatakan untuk faktor perilaku dan lingkungan, bisa dibentuk untuk mengedukasi masyarakat mau berperilaku hidup sehat . Kamis (10/10/2019)
Dalam mengedukasi masyarakat perlu diarahkan pada Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Yakni , melalui program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) yang bisa dijalankan dan dipraktikkan dalam perilaku hidup sehat sehari-hari. Bahkan, lewat kegiatan sederhana dan mudah dilakukan oleh masyarakat setempat.
Baca juga: Upacara Pembukaan TMMD ke-121 Tahun 2024 Kodim 0827 Sumenep di Lapangan Adirasa Sattoan
“Masyarakat bisa melakukan dan menerapkan Germas dengan harapan bisa memahami apa itu kesehatan dan mengkampanyekan Germas. Yakni aktivitas fisik, banyak makan buah dan sayur dan cek kesehatan secara rutin, bayi diberi ASI eksklusif selama enam bulan.
Baca juga: Irdam V/Brawijaya Tutup TMMD ke-120 Kodim 0816 Sidoarjo
Ditegaskannya, program Germas harus terus disampaikan ke lapisan masyarakat. Bisa dengan melibatkan kelompok-kelompok masyarakat, untuk membantu mengkampanyekan Germas di lingkungan masing-masing. “Kelompok masyarakat dan tokoh masyarakat ini perannya sangat penting, agar target program Germas tercapai,” ujarnya.
Baca juga: TMMD ke-120 Kodim 0816/ Sidoarjo di Kunjungi Tim Wasev Mabes TNI AD
Selain itu, upaya lain adalah mengedukasi masyarakat agar tidak buang air besar sembarangan. Sehingga, rumah-rumah warga diminta memiliki jamban sendiri yang layak sesuai standar kesehatan, dan tidak lagi buang air besar sembarangan.
Editor : Redaksi