Kodim 0826 Dorong Pelayanan ke Pasar Tradisional Mudahkan Pedagang

avatar abadinews.id
Kodim 0826 Pamekasan mudahkan pedagang untuk lakukan vaksin
Kodim 0826 Pamekasan mudahkan pedagang untuk lakukan vaksin

Pamekasan, Abadinews.id - Akselerasi Vaksinasi terus dilakukan oleh Kodim 0826 Pamekasan untuk mencapai Herd Immunity di Kabupaten Pamekasan, Rabu (03/11/21).

Dengan melaksanakan vaksinasi mobile Kodim 0826 Pamekasan memberikan pelayanan Vaksinasi di Pasar Tradisional Kolpajung jalan Ronggo Sukowati Pamekasan.

Baca Juga: Kasrem 084/BJ Pimpin Upacara Peringatan HUT TNI ke-79 2024

Untuk mendorong Akselerasi Vaksinasi di Kabupaten Pamekasan kita melaksanakan vaksinasi mobile ke pasar-pasar tradisional untuk memberikan kemudahan kepada pedagang yang ada di pasar, tutur Kasdim 0826 Pamekasan Mayor Inf Imam Suyoso S.Ag.

Baca Juga: Kedatangan Kapolresta Sidoarjo Kejutkan Danrem 084/BJ di HUT TNI ke-79

"Bagi pedagang waktu merupakan kesempatan yang sangat berharga, jadi dengan langsung mendatangi kepasar maka kita juga memberikan kesempatan kepada pedagang untuk tetap beraktivitas dipasar," jelasnya.

Sedangkan Letda Arh Taufik sebagai ketua tim vaksinasi mobile menyampaikan, anemo pedagang yang ada di pasar cukup tinggi untuk melaksanakan vaksinasi baik tahap pertama maupun kedua.

Baca Juga: Pererat Silaturahmi dengan Rakyat, TNI Gelar Bhakti Kesehatan Massal

"Pedagang cukup senang dengan adanya Vaksinasi yang kita laksanakan, karena dapat memberikan banyak waktu untuk tetap bisa berjualan tanpa harus pergi ke posko vaksinasi yang ada di Puskesmas maupun di posko yang lain yang sudah disediakan," pungkasnya.(Bejo)

Editor : hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal