Perhutani KPH Probolinggo Gelar Baksos Donor Darah

avatar abadinews.id
Perhutani KPH Probolinggo gelar baksos donor darah
Perhutani KPH Probolinggo gelar baksos donor darah

Abadinews.id, Probolinggo - Karyawan dan karyawati Kantor Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Probolinggo antusias mendatangi Unit Transfusi Darah Palang Merah Indonesia (UTD PMI) Jalan Soekarno-Hatta Kota Probolinggo untuk melaksanakan kegiatan donor darah, Jum’at (08/12).

Kegiatan donor darah ini diikuti oleh karyawan dan karyawati Kantor Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Probolinggo sebagai wujud kepedulian sosial dan kemanusiaan kepada sesama.

Baca Juga: Perhutani KPH Probolinggo dan Polsek Paiton Gelar Patroli Gabungan Gukamhut

Mewakili Administratur Perhutani KPH Probolinggo, Kepala Sub Seksi (KSS) Keselamatan Kesehatan Kerja dan Lingkungan (K3L) Ayu Candra Dewi menyampaikan, bahwa aksi donor darah ini merupakan wujud kepedulian  dan solidaritas karyawan dan karyawati Perhutani KPH Pobolinggo dan melalui kegiatan ini diharapkan memberikan manfaat serta membantu pihak-pihak yang benar-benar membutuhkannya.

“Meski hanya setetes, darah kita ini sangat berarti bagi mereka yang tengah berjuang melawan sakit," terangnya.

Baca Juga: Perhutani KPH Probolinggo Serahkan Bantuan TJSL Hewan Qurban Idul Adha 1445H

Pernyataan senada juga disampaikan Kepala Sub Seksi (KSS) Sarpra Optimalisasi Aset dan IT, Jamin yang sudah beberapa kali melakukan donor darah.

“Semoga dari setitik darah yang didonorkan dapat membantu menyelamatkan hidup orang lain karena kita merasa prihatin tidak sedikit pasien dalam kondisi gawat yang sulit mendapatkan donor darah," jelasnya.

Baca Juga: Perhutani Probolinggo Bersama Bupati Lumajang Gelar Tandur Bareng Peringati Hari Bumi

Kita yakin bahwa dengan donor darah akan mendatangkan banyak manfaat Kesehatan, pungkasnya.(4U)

Editor : hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal