Kodiklatal Surabaya, Abadinews.id - Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI AL (Dankodiklatal) Laksamana Madya TNI Nurhidayat selaku Direktur Latihan (Dirlat) Latihan Operasi Dukungan (Latopsduk) II TNI AL TA 2021 meninjau Manuvra Lapangan (Manlap) Latopsduk II TNI AL TA 2021 yang dilaksanakan di Bumi Marinir Karangpilang Surabaya, Selasa (09/11).
Turut dalam peninjauan tersebut para pejabat Utama Kodiklatal diantaranya Wadan Kodiklatal Laksamana Muda TNI Agus Hariadi, Inspektur Kodiklatal, Kapokgadik, para Direktur dan Komandan Kodik dijajaran Kodiklatal.
Baca juga: Ketua DPD RI Lepas Pawai Fajar 1 Muharram 1446 Hijriyah
Dalam kunjungan tersebut Dankodiklatal Laksamana Madya TNI Nurhidayat menerima paparan Manlap secara singkat dari Kepala Wasit dan Pengendali (Kawasdal) Latopsduk II TNI AL TA 2021. Selesai menerima paparan singkat selanjutnya Dankodiklatal bersama rombongan meninjau posko-posko Satuan Tugas Dukungan (Satgasduk) peserta Manlap Latopsduk II TNI AL.
Baca juga: Kaskoarmada ll Buka Sosialisasi Lapor SPT Tahunan di Mako
Adapun posko Satgasduk yang mendapat kunjungan Dankodiklatal tersebut adalah Satgasduk Kesehatan, Satgasduk Komunikasi dan Elektronika (Komlek) serta Satgasduk Hukum. Di posko Satgasduk tersebut Dankodiklatal diterima masing-masing Komandan Satgasduk berikut mendapatkan penjelasan dari para Dansatgasduk mengenai kegiatan yang dilakukan Satgas selama dalam latihan.
Dalam pelaksanaan Latopsduk II TNI AL TA 2021 ini TNI AL menyelenggaraan empat operasi Satuan Tugas Dukungan (Satgasduk) antara lain Satgasduk Hukum, Satgasduk Komlek, Satgasduk Kesehatan dan Satgasduk Teritorial. Latihan yang dilaksanakan hingga 15 November melibatkan sedikitnya 924 orang terdiri pelaku dari berbagai Kotama, pendukung latihan, Wasdal dan penilai latihan.
Baca juga: Peringati HUT ke-78 TNI AL, Lanal Banyuwangi Gelar Prokasih
Untuk pelaksanaan Manlap ini hanya melibatkan tiga Satgasduk, yaitu Satgasduk Hukum, Satgasduk Komlek, Satgasduk Kesehatan. Sebelum Manlap para peserta melaksanakan geladi posko secara Vicon ditempat berbeda, Satgasduk Hukum berada di Dinas Hukum (Diskum) Lantamal V Surabaya, Satgasduk Kesehatan di RSPAL dr Ramelan Surabaya, Satgasduk Komlek berada di Koarmada II.(Bejo)
Editor : hadi