GRESIK, Abadinews.id – Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto, S.H., S.I.K., M.M., bersama Forkopimda mendampingi kunjungan kerja Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) RI Muhadjir Effendy di wilayah Kabupaten Gresik, Selasa (13/07/21)
“Kunjungan kerja tersebut dalam rangka untuk memastikan distribusi obat dari tingkat produksi sampai dengan konsumen,” tutur Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto.
Baca juga: Satreskrim Polres Gresik Selidiki Kasus Perundungan Remaja Putri Viral di Medsos
Dalam kesempatan ini Menko PMK RI dalam kunjungan kerjanya saat meninjau gudang farmasi di Gresik menyampaikan tujuan pelaksanaan kunjungan saat ini untuk memastikan distribusi obat dari tingkat produksi sampai dengan konsumen bisa ditangani dengan baik mengingat saat ini terjadi kelangkaan beberapa jenis obat khususnya yang dibutuhkan untuk pasien Covid dan mencari dipasar Internasional juga sangat susah khususnya jenis obat Anrema benar-benar sangat terbatas.
Untuk di beberapa lokasi Pabrik yang memproduksi obat-obatan yang digunakan untuk penanganan Covid sampai saat ini masih tergolong aman dan saat ini masih proses penetapan HET obat.
Saat yang menjadi perhatian Pemerintah adalah keutamaan suplay oksigen dan persiapan rumah sakit lapangan, serta yang menjadi perhatian Pemerintah juga terkait masalah bisa memastikan mereka yang menjalani isoman untuk terpenuhi kebutuhan suplay oksigen.
Terkait kebutuhan oksigen khususnya yang melakukan isoman kami harapkan kepada masyarakat yang sudah membeli tabung oksigen dan belum terpakai agar menyumbangkan kepada tetangga atau kerabatnya yang membutuhkan agar dipinjamkan, jelas.
Baca juga: Kapolres Gresik Cek Ruang Tahanan dan Kesiapan Personil Jaga
Sementara itu Wagub Jatim menambahkan Terkait ventilator dimana petunjuk dari Menteri Kesehatan untuk melakukan mengkonfirmasi 40% kapasitas rumah sakit untuk lokasi perawatan pasien Covid juga ICU dan kedepan akan mendapat support sarpas dari Kemenkes.
Untuk Situasi di Gresik merupakan daerah Industri yang banyak bergerak dibidang Esensial dan Kritikal maka saya harapkan pihak perusahan tersebut juga peduli dengan kondisi saat ini khususnya bantuan terkait suplay oksigen dan kebutuhan lainnya terkait masalah Covid-19.
Di dampingi wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak dan Forkopimda Gresik, Muhadjir Effendi juga mengunjungi Perusahaan PT. Petrokimia Gresik meninjau langsung pelaksanaan produksi dan jam kerja karyawan.
Baca juga: Polres Gresik Gelar Pengamanan Debat Pilbup 2024
Selanjutnya rombongan menuju ke Gejos untuk meninjau pasien Covid-19 lewat CCTV.
Selanjutnya Muhajir mengunjungi Perusahaan penyedia oksigen PT. Samator Gresik. Rombongan beserta Dirut PT. Samator beserta Staf melakukan pengecekan ke lokasi Tangki Induk / tempat pengisian Oxigen ke mobil Tangki sambil pemaparan oleh Direktur utama PT. Samator mengenai mekanisme proses produksi Oxigen serta mekanisme pengisian dari tabung utama Oxigen ke dalam Tangki Oxigen yang akan didistribusikan hampir 70 persen wilayah Jawa Timur.(AD1)
Editor : hadi