Polsek Tamanan Evakuasi Pohon Tumbang Tutupi Akses Jalan

abadinews.id
Polsek Tamanan bantu evakuasi pohon tumbang

Abadinews.id, Bondowoso - Melihat cuaca yang ekstrem seperti sekarang ini, mayarakat perlu waspada dan antisipasi adanya bencana alam yang datang tiba-tiba. Seperti bencana banjir, tanah longsor, angin puting beliung dan masih banyak lagi.

Seperti yang terlihat di wilayah Polsek Tamanan terdapat pohon tumbang yang mengakibatkan menutupi akses jalan dan juga mengakibatkan kemacetan dijalan tersebut.

Baca juga: Polsek Prajekan Bantu Evakuasi Pohon Tumbang Tutup Akses Jalan

Tepatnya pada hari Jum'at (09/02/24), kejadian tersebut sekitar pukul 13.30 Wib telah terjadi hujan deras disertai angin kencang yang mengakibatkan pohon tumbang dan mengganggu arus lalu lintas Jl. Raya Sukowono - Tamanan, tepatnya di Kompleks Pasar Tamanan Dusun Krajan Utara Desa Tamanan Kecamatan Tamanan Kabupaten Bondowoso.

Baca juga: Satlantas Polres Gresik Bantu Evakuasi Pohon Tumbang

Menurut keterangan Kapolres Bondowoso AKBP Lintar Mahardhono, S.H., S.I.K., M.I.K., melalui Kapolsek Tamanan menerangkan, "Kronologis kejadian bahwa mulai pukul 13.30 Wib terjadi hujan deras disertai angin kencang di wilayah Kecamatan Tamanan yang mengakibatkan tumbangnya satu pohon dengan panjang ± 7 Meter yang mana ujung pohon tersebut masih tertahan di atas tembok toko (seberang jalan) sehingga menyebabkan pohon tersebut melintang di atas jalan Raya Sukowono - Tamanan Komplek Pasar Tamanan Dsn. Krajan Selatan Desa Tamanan sehingga kendaraan yang melintas di jalan tersebut mengalami gangguan," tuturnya.

Selanjutnya sekitar pukul 15.00 Wib Piket SPKT Polsek Tamanan tiba di lokasi selanjutnya melakukan pengaturan arus lalin dan pada pukul 15.15 Wib Tim BPBD tiba di lokasi kejadian guna melakukan evakuasi secara menyeluruh dengan dibantu oleh warga sekitar, jelasnya.

Baca juga: Gerak Cepat TNI Polri Evakuasi Pohon Tumbang, Jalan Raya Gondang Normal Kembali

"Pada pukul 15.55 Wib, Evakuasi yang dilakukan oleh Tim BPBD selesai, arus lalu lintas di lokasi kejadian kembali normal, atas kejadian itu ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, sedangkan kerugian materiil diperkirakan sekitar Rp. 1 Juta," tutupnya.(4U)

Editor : hadi

Peristiwa
Berita Terpopuler
Berita Terbaru