Polres Jember Patroli Jelang Buka Puasa dan Shalat Tarawih

abadinews.id
Polres Jember lakukan patroli jelang buka puasa dan shalat tarawih

Abadinews.id, Jember - Memasuki bulan Ramadhan saat ini Kepolisian Resor Jember lebih mengintensifkan kegiatan patroli pada jam rawan Kamtibmas seperti saat menjelang buka puasa, Sholat Tarawih dan tak luput pada dini hari guna menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

Sasaran yang disisir oleh anggota Patroli ini meliputi jalanan utama, jalan keramaian atau pusat pusat keramaian menjelang buka maupun tempat pemukiman penduduk.

Baca juga: Polres Tanjung Perak Gelar Operasi Tumpas Narkoba Semeru 2024

Selain itu juga ditempatkan personil petugas PAM di pusat keramaian masyarakat demi terciptanya situasi yang kondusif.

Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo menyampaikan terkait dengan kegiatan patroli menjelang buka puasa ini adalah upaya Polres Jember dalam memberikan rasa aman dan nyaman masyarakat.

Baca juga: Polres Tanjung Perak Gelar Jum'at Curhat, Cegah Kenakalan Remaja dan Jaga Kamtibmas

"Kegiatan ini sebagai upaya kita dalam menciptakan situasi yang kondusif aman serta merupakan salah satu wujud dari pelayanan Polri untuk menciptakan rasa aman dan nyaman,” tutur AKBP Hery.

Dengan adanya patroli dan penempatan anggota pada titik rawan ini lanjut Kapolres Jember, pihak Kepolisian dapat mengawasi dan diharapkan dapat mempersempit ruang gerak bagi orang yang mempunyai niat melakukan tindak kejahatan.

Baca juga: Reskrim Polsek Krembangan Tangkap Pelaku Judi Online di Bulak Banteng

Selain itu diharapkan juga dapat memberikan efek positif terhadap lingkungan yang ditempatkan petugas PAM serta wilayah yang dikunjungi oleh petugas Patroli dari segala bentuk gangguan kejahatan serta gangguan Kamtibmas lainnya.(AD1)

Editor : hadi

Peristiwa
Berita Terpopuler
Berita Terbaru