Surabaya, Abadinews.id - Taman Surabaya yang berada di tepi pantai Kenjeran, tepatnya dikelurahan kedung cowek Kecamatan Bulak Surabaya adalah pusat rekreasi warga Surabaya utara. Tentunya tiap hari banyak pengunjung yang ada disana, sayangnya kesadaran untuk membuang sampah di tempat yang disediakan masih belum di siplin. Untuk itu pengurus PAC Pemuda Pancasila Kec. Bulak melakukan baksos bersama Walikota Surabaya, Jumat (13/11/20).
Baca Juga: MPW PP Jatim: Ketidaksesuaian Sistem Sirekap KPU dengan C Hasil DPD di Pemilu 2024
R. Syaifud Dedy Irawan ketua PAC Pemuda Pancasila Bulak mengatakan, "Kegiatan bersih-bersih sampah di kawasan wisata taman Surabaya yang kebetualan hari ini kami lakukan dengan Bu Risma adalah kegiatan rutin atas inisiatif warga dan kader Pemuda Pancasila yang ada di Bulak, disamping itu kami edukasi agar para pengunjung tetap menjaga kebersihan di kawasan taman yang menjadi kebanggaan warga Surabaya utara ini."
Baca Juga: LaNyalla: Pemuda Pancasila Harus Ada di Garis Terdepan Jaga Pancasila Sebagai Nafas Kehidupan Bangsa
Tri Rismaharini Walikota Surabaya sangat berterimakasih pada kawan-kawan Pemuda Pancasila Bulak, semoga semangat kawan-kawan PP sebagai pejuang yang peduli dengan lingkungan dan terus berlanjut pimpin Surabaya kedepan," pungkasnya. (Ki SJ)
Editor : hadi