Risa Santoso Jadi Rektor Termuda di Indonesia

avatar abadinews.id

Malang - Risa Santoso menjadi rektor pada usia 27 tahun, Risa dipercaya menduduki posisi rektor di Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) Asia sejak 2 November lalu, dengan begitu Risa menjadi rektor termuda di Indonesia.

Menjalani posisi dengan tanggungjawab tinggi, Risa mengaku ada 2 orang yang menjadi inspirasi terbesarnya.

Baca Juga: Riyayan Nang Kajoetangan Awali Ragam Wisata Heritage Kota Malang

Yang pertama tentu saja ayahnya, Tanadi Santoso. Sang ayah merupakan Founder Business Wisdom Institute. Tanadi merupakan public speaker kondang yang menguasai strategi bisnis di era digital.

“Nggak bisa saya pungkiri bahwa memang ayah saya adalah influencer bagi saya. Beliau yang merupakan public speaker juga otomatis memotivasi saya. Beliau nggak pernah berhenti belajar, itulah yang saya contoh,” ujar lulusan Harvard University ini, Kamis (7/11).

Baca Juga: Wakapolda Jatim Cek Kesiapan Pos Pengamanan Pendem di Kota Batu

Wanita yang pernah menjadi staff ahli kepresidenan ini juga mengaku sangat mengidolakan Menteri Keuangan Sri Mulyani. Ya, sosok wanita yang dinobatkan sebagai Finance Minister of The Year 2019 Global and Asia Pacific dari majalah keuangan The Banker itu sangat ia kagumi.



“Sebagai wanita, dia bisa membuktikan bagaimana membina keluarga namun tetap berkontribusi untuk bangsa. Bahkan dia sudah diakui dunia kan, pernah kerja di World Bank,” ungkapnya.

Baca Juga: Pertama Kali Forum CSR Kota Malang Gelar Musrenbang

Seperti yang diketahui, wanita kelahiran Surabaya itu viral lantaran sosoknya yang cantik dan menjadi rektor termuda di Indonesia. Risa menamatkan pendidikan S1 di University of California, Berkeley. Serta S2 Master Education of Harvard University.

Editor : Redaksi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal