Janda Asal Tanjung Sreseh di Temukan Meninggal dengan Luka Tusuk

avatar abadinews.id
Janda muda di temukan meninggal dengan luka tusuk di Kecamatan Sreseh  Sampang
Janda muda di temukan meninggal dengan luka tusuk di Kecamatan Sreseh Sampang

Sampang, Abadinews.id - Seorang janda muda ditemukan meninggal dengan luka tusuk di bagian perut dan punggung, yang bernama inisial (UM) 35 tahun. Warga dusun Tanjung desa Bundah Kecamatan Sreseh Kabupaten Sampang. Sabtu (23/01/21)

Bermula, penemuan mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh orang tua korban, yang sedang bekerja membersihkan genteng di rumah kepala dusun Tajung Bakri.

Baca Juga: Forkopimda Jatim Tinjau Langsung Vaksin Berjalan Lancar di Sampang

Sekitar pukul 10.30 WIB, keduanya mendengar bahwa ada seseorang yang telah dipukul, kemudian keduanya bergegas datang ke lokasi dengan mengendarai motor. Sesampainya di lokasi keduanya melihat korban telah bersimbah darah di tanah dengan posisi badan tengkurap dalam keadaan mata ditutupi dengan kain. Saat korban dibalikkan badannya, sontak terkejut karena korban tersebut adalah anak kandungnya dari Moh. Toli.

Hal tersebut dibenarkan oleh keluarga Korban yang juga tetangga dekatnya.

Baca Juga: Gandeng Milenial, Bawaslu Sampang Lakukan MOU dengan Rumah Desa Hebat

Akibat peristiwa tersebut, kondisi korban mengalami luka robek di pelipis kiri, luka robek di kepala atas, luka tusuk di perut, luka tusuk di badan belakang, dan empat jari tangan kanan hampir putus serta luka robek di jari jempol sebelah kanan dan luka robek di siku tangan sebelah kiri.

Polsek Sreseh Sampang, Iptu Edi Eko Purnomo saat dihubungi membenarkan kejadian tersebut dan masih belum bisa memberikan keterangan lebih detail.

Baca Juga: Holimun Nikmah Raih Penghargaan Pemuda Pelapor

“Masih kita lakukan penyelidikan guna menangkap pelakunya dan mengetahui motif pembunuhan ini, mayat korban masih di autopsi dan akan dikembalikan ke keluarganya untuk dimakamkan”. pungkasnya.

(Udin)

Editor : hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal