Abadinews.id, Nganjuk – Pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2023 dalam rangka mengamankan mudik dan perayaan hari raya Idul Fitri 1444 H telah resmi berakhir pada 2 Mei 2023 dini hari pukul 24.00 WIB.
Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., mengungkapkan pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2023 berjalan dengan baik dan sukses, hal ini tidak lepas dari kerjasama antar pemangku kepentingan TNI Polri, dan Pemkab Nganjuk beserta masyarakat, untuk itu saya ucapkan terimakasih kepada bapak Bupati Kabupaten Nganjuk beserta jajaran, bapak Dandim 0810 Nganjuk beserta jajaran, Ormas dan adik-adik Pramuka serta seluruh masyarakat Kabupaten Nganjuk,” tutur AKBP Muhammad.
Baca juga: Polres Tanjung Perak Ungkap Modus Pelaku Penyelundupan Rokok Ilegal
Senada dengan Kapolres Nganjuk, Kasat Lantas Polres Nganjuk AKP Dini Annisa Rahmat, S.I.K., M.Si., mengatakan Polres Nganjuk sangat beruntung karena jalinan sinergisitas TNI-Polri, Pemda dan masyarakat Kabupaten Nganjuk sangat kuat.
Baca juga: Polres Tanjung Perak Ungkap Kasus Judi Online IDCOIN188-PG Slot Mahjong Ways 2
Tidak lupa AKP Dini juga mengapresiasi kepada seluruh pengguna jalan dan pemudik yang melewati wilayah Nganjuk telah mematuhi aturan lalulintas dan bersabar selama di perjalanan sehingga pelaksanaan mudik dan balik aman dan lancar.(AD1)
Editor : hadi