LaNyalla Minta Pemerintah Daerah Antisipasi Tingginya Curah Hujan

avatar abadinews.id
LaNyalla sidak lokasi pompa untuk memastikan kondisi masih layak
LaNyalla sidak lokasi pompa untuk memastikan kondisi masih layak

JAKARTA, Abadinews.id - Sejumlah daerah di Tanah Air diprediksi mengalami peningkatan curah hujan. Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, meminta daerah melakukan langkah antisipasi agar bisa meminimalisir bencana yang berpotensi terjadi, seperti banjir. Jum'at (08/01/21)

Menurut LaNyalla, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) juga telah menyampaikan prediksi mengenai tingginya potensi hujan.

Baca Juga: DPD RI Semakin Dipercaya Publik, Fahira Idris Dukung LaNyalla Pimpin Kembali DPD RI

"Pemerintah daerah harus mengambil langkah antisipasi untuk meminimalisir potensi bencana. Jika tidak, ada ancaman yang bisa mengganggu sejumlah sektor, seperti pertanian juga transportasi. Dampaknya tentu bisa mengganggu perekonomian," tuturnya.

Senator asal Jawa Timur ini mengatakan, di sejumlah daerah dampak buruk tingginya curah hujan sudah dirasakan.

Baca Juga: Konsep No One Left Behind dan Syubbanul Yaum Rijalul Ghod Ala LaNyalla, Tepat untuk DPD RI

"Di sejumlah daerah hujan membuat debit air meningkat dan membuat tanggul jebol. Ada juga lahan pertanian yang terendam, dan pemukiman," terangnya.

Dijelaskan LaNyalla, Pemda bisa menyiapkan pompa untuk menyedot air jika genangan mulai terjadi.

Baca Juga: Bustami: Obyektif Saja, Ketua DPD Sudah Mengerjakan yang Sekarang Muncul Jadi Wacana

"Perhatikan juga sistem Drainase dan saluran air. Sebab ini adalah langkah awal pencegahan banjir jika curah hujan tinggi," jelasnya.

Sebelumnya, BMKG memprediksi beberapa wilayah di Indonesia memiliki potensi cuaca ekstrem berupa hujan lebat disertai kilat atau petir dan angin kencang. Prediksi ini didasarkan atas beberapa kondisi atmosfer seperti sirkulasi siklonik dan korvergensi.  (Ki SJ)

Editor : hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal