Siswa Dikmapa TNI AL Angkatan XXVlll Korps Teknik dan Khusus Selesai Ikuti Pendidikan

avatar abadinews.id
Upacara penutupan pendidikan dipimpin Dankodiklatal Laksamana Madya TNI Nurhidayat
Upacara penutupan pendidikan dipimpin Dankodiklatal Laksamana Madya TNI Nurhidayat

Surabaya, Abadinews.id - Sebanyak 30 orang siswa Pendidikan Pertama Perwira (Dikmapa) TNI Angkatan Laut Angkatan XXVIII T.A. 2021 Korps Teknik dan Khusus selesai mengikuti pendidikan di Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan TNI AL (Kodiklatal). Penutupan pendidikan dipimpin langsung Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Laksamana Madya TNI Nurhidayat yang dilaksanakan di Gedung Moeljadi Kesatrian Kodiklatal Bumimoro Surabaya, Senin (27/12/21).

Ke-30 orang siswa Dikmapa ini dengan rincian 25 orang siswa Korps Khusus yang sebelumnya menempuh perndidikan di Pusat Pendidikan Bantuan Administrasi (Pusdikbanmin), sedangkan 5 orang sisanya Korps Teknik yang sebelumnya menempuh pendidikan di Pusat Pendidikan Teknik (Pusdiktek) Kodikdukum.

Baca Juga: Ketua DPD RI Lepas Pawai Fajar 1 Muharram 1446 Hijriyah

Dankodiklatal Laksamana Madya TNI Nurhidayat dalam sambutanya mengucapkan selamat atas keberhasilan para perwira dalam menyelesaikan pendidikan selama 4 bulan dengan lancar. Semoga para perwira mampu memahami semua materi yang telah diberikan dengan baik, tidak saja pada saat menempuh pendidikan, namun penerapan penugasan di lapangan, hal ini merupakan refleksi kemampuan para perwira dalam menyerap dan mengaplikasikan ilmu yang diperoleh selama mengikuti proses pendidikan, karena dari sinilah bisa dilihat keberhasilan yang sesungguhnya dari proses pendidikan yang telah di jalani.

Baca Juga: Kaskoarmada ll Buka Sosialisasi Lapor SPT Tahunan di Mako

Selain itu disampaikannya bahwa penyiapan sumber daya manusia (SDM) TNI AL yang profesional, modern dan tangguh merupakan program prioritas utama Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono yang sejalan dengan visi nasional untuk memajukan bangsa Indonesia melalui peningkatan keunggulan SDM-nya.

Untuk itu, di tengah perkembangan teknologi era revolusi industri 4.0 yang ditandai dengan internet of things, otomatis dan digitalisasi, para prajurit agar mengikuti perkembangan lingkungan strategis yang dinamis dan sulit diprediksi, situasi kondisi nasional terkait perkembangan politik, ekonomi, sosial budaya dan pertahanan keamanan dan tidak cukup hanya sekedar tahu lingkungan penugasannya.

Baca Juga: Peringati HUT ke-78 TNI AL, Lanal Banyuwangi Gelar Prokasih

Hadir dalam penutupan tersebut Wadan Kodiklatal, Inspektur Kodiklatal, Kapokgadik, para Direktur Kodiklatal, para Komandan Kodik, para Komandan Puslat dan para Komandan Pusdik dibawah Kodikdukum.(Bejo)

Editor : hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal