SUMENEP, Abadinews.id - Kapolres Sumenep AKBP Rahman Wijaya, S.I.K., S.H., M.H., bersama Forkopimda meninjau secara langsung pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa Serentak Tahun 2021 Kab. Sumenep, Kamis (25/11/21).
Terlihat dalam peninjauan di beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) turut hadir dalam rombongan Bupati Sumenep Ach Fauzi, S.H., M.H., Dandim 0827 Sumenep Letkol Inf Nur Cholis, A.Md., Kajari Sumenep Adi Tyogunawan, S.H., M.H., Ketua PN Arie Andhika Adikrisna, S.H., M.H., Ketua DPRD H. Abdul Hamid Ali Munir, S.H., Ketua PA Moh Jatim, S.Ag., M.Hi., dan Sekda Ir. Edy Rasiyadi, M.Si.
Baca Juga: Perayaan Suran Agung, Polres Tanjung Perak Gelar Ops Aman Suro 2023
Kapolres Sumenep saat dikonfirmasi menyampaikan peninjauan kali ini dilakukan dalam rangka melihat secara langsung situasi proses Pilkades di Kab. Sumenep berjalan dengan lancar dan tetap menerapkan Protokol Kesehatan sesuai aturan ditengah pandemi Covid-19.
Baca Juga: Polres Tanjung Perak di Jum'at Curhat Ajak Warga Aktifkan Kembali Pos Kamling
"Sejauh ini hasil peninjauan kita bersama situasi Pilkades di Kab. Sumenep berjalan dengan aman, lancar dan kondusif. Dimana proses pengamanan dilapangan kita turunkan sebanyak 2.361 personil Polri, TNI 352 personil dan Linmas 1.322 personil yang kita siagakan di 661 TPS se-Kab. Sumenep. Semoga pelaksanaan Pilkades ini berjalan lancar, sehat dan kondusif," tutur Kapolres Sumenep.
Baca Juga: Polda Jatim Siagakan 4.508 Personil Gabungan Pengamanan Laga Persahabatan FIFA di GBT
Diakhir peninjauan Kapolres Sumenep mengingatkan kepada personil pengamanan agar selalu berkordinasi dengan KPPS/Panitia Pilkades terkait penggunaan Prokes secara ketat bagi warga yang akan melaksanakan pencoblosan serta menghindari kerumunan guna mencegah penyebaran Covid-19 cluster Pilkades.(Bejo)
Editor : hadi