GRESIK, Abadinews.id - Polres Gresik melaksanakan Press Release ungkap kasus selama bulan September hingga Oktober bertempat di command center, sebanyak 17 tersangka ditangkap Polisi, Senin (15/11/21).
"Polres Gresik ungkap kasus September sampai Oktober. Rentang waktu satu bulan. Total 14 perkara menahan 17 orang tersangka," tutur Kapolres Gresik, AKBP Mochamad Nur Azis, S.H., S.I.K., M.Si.
Baca Juga: Pertandingan Gresik United vs Persela Lamongan Liga Dua 2024/2025
Rinciannya, perkara pembunuhan 338 KUHP satu orang tersangka. Paling banyak perkara pencurian dengan pemberatan 363 KUHP dengan 10 tersangka. Perkara pencurian dengan kekerasan 365 KUHP 4 orang tersangka. Penipuan dengan penggelapan pasal 378 KUHP 1 tersangka dan 1 tersangka karena perkara lainnya.
Baca Juga: Polsek Driyorejo Peduli Masyarakat, Bari Bantuan Lansia Sakit Menahun
Kasus pembunuhan kasus atensi, terungkap karena sinergi yang baik Polres Gresik dengan Kejaksaan Negeri. Polres Gresik beserta jajaran menjaga sinergitas dengan pihak terkait. Bersinergi dengan Forkopimda untuk menciptakan dengan di wilayah Polres Gresik.
Baca Juga: Polres Gresik Sertijab PJU dan Kapolsek, Penyegaran Organisasi Pelayanan Publik
"Bagi seluruh warga Gresik, mari kita jaga Gresik aman. Jika ada kejadian, masyarakat segera laporkan ke kantor Polisi agar kita cepat melakukan tindak pertama ke TKP mengungkap kasus tersebut," pungkasnya.(Bejo)
Editor : hadi