Sumedang, Abadinews.id - Kegiatan vaksinasi dosis 1 dan dosis 2 secara bertahap yang dilaksanakan oleh UPTD Puskesmas Tanjungmedar di Desa Kamal pada hari ini yang dimulai pada pukul 08.00 WIB tepatnya di kantor Kepala Desa Kamal Kecamatan Tanjungmedar, Kabupaten Sumedang Provinsi Jawa Barat.
Yang mana dalam kegiatan hari ini dihadiri langsung oleh Kepala Puskesmas Tanjungmedar H. Saleh Hidayat bersama staf dan juga satgas kesehatan Puskesmas, Kepala Desa Plt Kamal Dede Suwardi yang memfasilitasi lokasi untuk dilaksanakannya acara vaksinasi dosis 1 dan 2. Babinkantibmas Bripka Yuyun Yuwana yang mana turut mengawal berlangsungnya acara vaksinasi tersebut, senin (16/08/21).
Baca Juga: Ratusan Personil Polres Tulungagung Dapat Vaksin untuk Jaga Kesehatan
Menurut keterangan Kepala Puskesmas Tanjungmedar H. Saleh Hidayat menjelaskan saat diwawancarai oleh awak media bahwa dalam vaksinasi kali ini dilaksanakan secara bertahap karena jatah dari pusat diberi Quota sebanyak 140 vaksin untuk dosis 1 dan 125 vaksin untuk dosis 2.
Baca Juga: Polres Lamongan Jelang HUT Bhayangkara ke-77 Gelar Ragam Kegiatan Sosial
Saya berterima kasih kepada Plt Kepala Desa Kamal, cukup lumayan bagus antusias masyarakatnya untuk Protokol Kesehatannya dipatuhi cuma mungkin kedepannya sasaran akan dimudahkan dengan diberikannya aplikasi link desa oleh pihak desa, untuk memudahkan masyarakat dan lebih banyak lagi sasaran masyarakatnya yang di vaksin karena kami pun ditarget perharinya itu minimal harus 500 vaksinasi cuma selama ini terkendala oleh vaksin dan juga jumlah SDM nya.
"Mungkin nanti kedepannya mudah-mudahan setelah ada kerjasama terutama dengan pengantrian lebih gampang lagi, dan untuk vaksinasi hari inipun masih di jatah karena disesuaikan subsidinya oleh Dinas Kesehatan Kabupaten dengan banyaknya jumlah penduduk dan sasaran, dan untuk vaksinasi sekarang di Desa Kamal ini yang mana vaksin untuk dosis 1 sebanyak 140 sasaran sedangkan vaksin dosis 2 nya sebanyak 125 sasaran untuk sementara," jelasnya.
Baca Juga: Ops Ketupat Semeru 2023, Polres Pasuruan Kota Siapkan Layanan Vaksin di Posyan
Ditempat yang sama disaat santai awak media mewawancarai Kepala Desaa Plt Kamal Dede Suwardi menambahkan, "Alhamdulillah.., kebetulan sekarang didesa Kamal dalam kegiatan vaksinasi berjalan lancar, yang mana dalam acara vaksinasi dosis 1 dan 2 ini sementara dijatah oleh pihak Puskesmas dan mungkin bertahap, sedangkan untuk vaksin dosis 1 sebanyak 140 orang dan vaksin dosis 2 sekitar 125 orang karena terbatasnya Quota vaksin jadi tidak semua masyarakat yang hadir, jadi mungkin kegiatan vaksinasinya akan bertahap yang nantinya di bulan september, bulan oktober dan selanjutnya," pungkasnya. (RIS)
Editor : hadi