Abadinews.id, Tulungagung - Polres Tulungagung melaksanakan Apel Siaga di halaman Mako Polres Minggu, 20 Oktober 2024 pagi.
Apel ini diikuti oleh seluruh personel Polres Tulungagung serta personil TNI dari Kodim 0807 Tulungagung.
Baca Juga: Polres Tulungagung Gelar Rembug Kamtibmas, Ciptakan Situasi Lebih Kondusif di 2025
Kapolres Tulungagung AKBP Muhammad Taat Resdi melalui Kasihumas Polres Ipda Nanang mengatakan, bahwa apel ini merupakan langkah kesiapan Polres Tulungagung untuk memastikan keamanan dan ketertiban menjelang pelantikan.
Baca Juga: Pospam JLS Tulungagung Pertemukan Anak Linglung Dengan Keluarga
“Apel Siaga ini adalah bentuk kesiapsiagaan Polri dalam menghadapi berbagai potensi gangguan kamtibmas selama proses pelantikan Presiden dan Wakil Presiden berlangsung," tutur Ipda Nanang.
Polres Tulungagung telah menyiapkan strategi pengamanan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya di wilayah hukum Polres Tulungagung.
Baca Juga: Polres Tulungagung Gelar Kasus Narkoba di Lapas Kelas IIB dan Amankan Tersangka Pengedar
"Tidak hanya di Polres apel siaga juga dilakukan di Polsek Jajaran," pungkas Ipda Nanang.(4U)
Editor : Hadi