DJP Jatim l

KPP Pratama Karangpilang Gelar Tax Gathering, Bersama Pajak Bangkit Wujudkan Indonesia Emas

avatar abadinews.id
KPP Pratama Surabaya Karangpilang gelar Tax Gathering
KPP Pratama Surabaya Karangpilang gelar Tax Gathering

Abadinews.id, Surabaya – KPP Pratama Surabaya Karangpilang menggelar acara Tax Gathering dengan tema "Bersama Pajak Bangkit Wujudkan Indonesia Emas". Acara ini berlangsung di Aula KPP Pratama Surabaya Karangpilang dan dihadiri oleh sekitar 30 Wajib Pajak (WP) strategis yang terdaftar di KPP Pratama Surabaya Karangpilang. Salah satu agenda utama dalam acara ini adalah pemberian apresiasi kepada wajib pajak yang telah menunjukkan performa terbaik dalam hal setoran pajak dan kepatuhan kewajiban perpajakan.

Eko Radnadi Susetyo, Kepala KPP Pratama Surabaya Karangpilang, dalam sambutannya menyampaikan, "Kami persembahkan Anugerah Dharmapradipta Nagara, yang artinya adalah Cahaya Bagi Negara. Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas dukungan luar biasa dari Wajib Pajak yang hadir di ruangan ini."

Baca Juga: Kanwil DJP Jatim I Selenggarakan FKP 2024, Tegaskan Komitmen Perbaikan Layanan Pajak

Dalam acara tersebut, penghargaan diberikan kepada WP dalam sembilan kategori, sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi signifikan mereka terhadap penerimaan negara. Kategori-kategori tersebut meliputi WP Badan yang memberikan peran signifikan dalam mendukung perekonomian negara, WP Instansi Pemerintah yang berperan dalam pengelolaan keuangan negara, WP Orang Pribadi yang menunjukkan kepatuhan dan integritas terbaik, serta tokoh-tokoh yang menginspirasi kepatuhan pajak.

Beberapa WP yang menerima penghargaan antara lain: Kategori WP Badan: PT Satoria Properti, PT Adhibaladika Agung, dan PT Suparma Tbk.

Kategori WP Instansi Pemerintah: Operasi dan Pemeliharaan Sumber Daya Air Brantas Ditjen Sumber Daya Air Kementerian PUPR, Kecamatan Wiyung Kota Surabaya, dan Kecamatan Karangpilang Kota Surabaya.

Kategori WP Orang Pribadi: Rachmad Muhamadiyah, Hadi Adikusumo, dan Yuwono Laksmana, AK, DRS.Kategori Tokoh Inspiratif: H. Rochmad Hidayat (Dewan Pembina Badan Advokasi Indonesia) dan Adik Dwi Putranto (Ketua Umum Kadin Jawa Timur).

Kepala KPP Pratama Surabaya Karangpilang, Eko Radnadi Susetio, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh WP yang telah menunjukkan dukungan dan kerjasama yang baik dengan KPP Pratama Surabaya Karangpilang.

Baca Juga: Penerimaan Pajak atas Usaha Ekonomi Digital dari SIPP

“Penghargaan ini diharapkan mampu memotivasi WP lainnya untuk terus berkontribusi secara optimal dalam mendukung penerimaan negara,”tutur Eko.

Edukasi Sistem Coretax: Memperkuat Kepatuhan Pajak

Selain pemberian penghargaan, acara ini juga dimanfaatkan sebagai momen untuk mengedukasi para WP mengenai sistem Coretax, inovasi terbaru dari DJP yang bertujuan memudahkan proses administrasi perpajakan. Sistem ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam pengelolaan pajak, serta memastikan bahwa WP tidak mengalami kesulitan dalam mengakses dan memanfaatkan teknologi terbaru dalam pemenuhan kewajiban perpajakan.

Baca Juga: Kanwil DJP Jatim l Gelar Kegiatan Edukasi Coretax System untuk Wajib Pajak Prioritas

Komitmen DJP dalam Pelayanan Tanpa Pungutan Biaya

Kepala Kanwil DJP Jawa Timur I, Sigit Danang Joyo, yang hadir dalam acara tersebut, menegaskan upaya yang bisa dilakukan bersama untuk membangun sistem perpajakan yang baik? Salah satunya adalah dengan menumbuhkan kepercayaan. Misalnya, denganmelihat tetangga yang secara kemampuan ekonomis lebih kaya namun melaporkan pajak seadanya. Jika kita percaya dapat berkontribusi membangun system perpajakan yang baik dengan cara mengajak orang lain untuk melapor dengan benar dan sesuai dengan ketentuan, hal ini adalah tanggung jawab bersama.

“Jangan sampai kita yang sudah patuh dibebani sendirian, sementara yang tidak patuh tidak melakukan apa-apa. Saya meminta kepada Wajib Pajak yang hadir di sini untuk mengajak kolega, saudara, dan tetangga untuk melapor pajak dengan benar. Dengan demikian, beban yang Anda pikul akan menjadi lebih ringan karena ditanggung bersama," pungkas Sigit.(4U)

Editor : Hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal