Ditsamapta Polda Jatim Lakukan Inovasi Problem Solving di Polres Gresik

avatar abadinews.id
Kasubbid Gasum Polda Jatim AKBP Soehono saat cek perlengkapan
Kasubbid Gasum Polda Jatim AKBP Soehono saat cek perlengkapan

Abadinews.id, Gresik - Tim Supervisi Ditsamapta Polda Jawa Jatim melakukan Asistensi Inovasi Problem solving dan pengecekan kendaraan bermotor juga peralatan dalam menghadapi pemilu 2024 di halaman Polres Gresik, Rabu (20-09).

Tim supervisi dipimpin oleh Wadir Samapta Polda Jatim AKBP Hadi Winarno didampingi Kasubbid Gasum Polda Jatim AKBP Soehono bersama Tim supervisi Polda Jatim.

Baca Juga: Satreskrim Polres Gresik Selidiki Kasus Perundungan Remaja Putri Viral di Medsos

“Tujuan supervisi ini untuk mengecek kesiapan piranti lunak maupun kendaraan roda dua maupun roda empat juga kelengkapan perorangan, kami cek kebersihan dan kelengkapannya,” tutur Wadir Samapta.

Diharapkan Sat Samapta dapat melaksanakan tugas dengan baik, sehingga bisa memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan yang maksimal pada masyarakat.

Baca Juga: Kapolres Gresik Cek Ruang Tahanan dan Kesiapan Personil Jaga

Pada kesempatan itu, juga mengingatkan untuk mengunggah atau mengupload kegiatan positif Kepolisian melalui medsos maupun media cetak maupun online guna meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada kinerja Polri.

Sementara Kapolres Gresik AKBP Adhitya Panji Anom menyampaikan dengan optimalisasi informasi maka bukan hanya masyarakat memperoleh haknya untuk dapat mengakses informasi.

Baca Juga: Polres Gresik Gelar Pengamanan Debat Pilbup 2024

"Optimalisasi ini akan semakin meningkatkan kepercayaan kepada Polri. Maka itu pihaknya berharap untuk meningkatkan informasi kepada publik,” pungkas Kapolres.(4U)

Editor : hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal