Polres Ngawi Bagi Sayuran dan Lauk Gratis ke Warga Jogorogo

avatar abadinews.id
Polsek Jogorogo Ngawi berbagi sayuran dan lauk gratis
Polsek Jogorogo Ngawi berbagi sayuran dan lauk gratis

Abadinews.id, Ngawi – Ada saja cara anggota Polsek Jogorogo Polres Ngawi ini dalam upaya mendekatkan diri dengan masyarakat demi menyampaikan pesan Kamtibmas dan menggali informasi di wilayah tugasnya.

Setelah mengumpulkan iuran dari seluruh anggota yang ada di Polsek Jogorogo, selanjutnya mereka belanja sayuran dan lauk pauk untuk dibawa keliling kampung dengan mobil patroli.

Baca Juga: Polres Tanjung Perak Gelar Operasi Tumpas Narkoba Semeru 2024

Bukan untuk berjualan, namun sayuran dan lauk pauk itu dibagikan secara gratis kepada warga terutama yang dinilai kurang mampu.

Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wiyatputera, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Jogorogo AKP Nur Hidayat, S.H., mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk inovasi pelayanan Polri kepada masyarakat khususnya pada hari Jum'at Berkah.

"Ini adalah salah satu inovasi Polsek Jogorogo dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya kepada para ibu-ibu untuk meringankan sedikit urusan dapur," terang AKP Nur Hidayat ketika dikonfirmasi, Senin (29/05).

Inovasi kegiatan Jum'at Berkah berbagi sayur dan lauk gratis akan dilaksanakan setiap Jum'at dengan bergilir dari kampung ke kampung.

"Tiap Jumat secara bergiliran tiap Dusun yang berbeda, kali ini di Dusun Jaten," tutur Kapolsek Jogorogo.

Baca Juga: Polres Tanjung Perak Gelar Jum'at Curhat, Cegah Kenakalan Remaja dan Jaga Kamtibmas

Ia menambahkan, sambil berbagi sayuran petugas juga menggali informasi di tingkat bawah untuk mengetahui perkembangan Sitkamtibmas.

“Kami juga tanyakan kepada warga, terkait persoalan yang ada di lingkungan mereka atau mungkin keluh kesah mereka dengan pelayanan Kepolisian dapat langsung disampaikan untuk kami tindaklanjuti,” jelas AKP Nur Hidayat.

Menurutnya dengan berbagi berkah untuk masyarakat yang mungkin tak seberapa nilainya itu, pihak Polres Ngawi khususnya Polsek Jogorogo dapat membantu masyarakat dan lebih mengetahui kondisi Kamtibmas di setiap lingkungan.

“Intinya kami mau berbagi sambil berpatroli, mendengarkan curhatan warga maupun memperoleh informasi apapun di lingkungan paling bawah,” tegas AKP Nur Hidayat.

Baca Juga: Reskrim Polsek Krembangan Tangkap Pelaku Judi Online di Bulak Banteng

Sementara itu masyarakat khususnya kaum emak – emak sangat antusias dengan adanya sayuran gratis dari Polsek Jogorogo.

"Alhamdulillah, Pak Polisi bawa sayur segar dan lauk untuk diambil secara gratis, sehingga bisa meringankan untuk urusan dapur, khususnya ibu-ibu seperti saya," kata Siti (45) warga Dusun Jaten.

Sebagai informasi, dalam kegiatan tersebut Kapolsek Jogorogo AKP Nur Hidayat, S.H., didampingi beberapa anggota yakni KSPK B Aiptu Basuki Rahmad, Bhabinkamtibmas Dusun Jaten Aipda Andik Eko dan Polisi RW Bripka Bambang serta Brigpol Khoirul.(AD1)

Editor : hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal