Pemerintah Resmi Naikan Harga BBM, Jangan Lakukan Penyimpangan Pesan Kapolres

abadinews.id
Polres Gresik lakukan pengamanan SPBU terkait naiknya harga BBM

Abadinews.id, GRESIK - Pemerintah resmi menaikkan harga BBM, termasuk Pertalite, Solar dan Pertamax.

Kapolres Gresik AKBP Mochamad Nur Azis mengimbau masyarakat agar tidak resah dan panik menyikapi kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang mulai berlaku Sabtu (03/09/22) siang. Sebab, Pemerintah telah menyiapkan program bantalan sosial berupa BLT untuk melindungi daya beli masyarakat dan menahan laju peningkatan angka kemiskinan.

Baca juga: Satreskrim Polres Gresik Selidiki Kasus Perundungan Remaja Putri Viral di Medsos

“Kita juga akan melakukan patroli di SPBU yang ada di wilayah hukum Polres Gresik. Selain itu menyiagakan personel untuk memantau keadaan SPBU dan mengantisipasi terjadinya penimbunan BBM atau penyalahgunaan BBM bersubsidi,” tutur AKBP Azis.

Akpol Lulusan 2002 juga mengimbau agar masyarakat tidak mudah terprovokasi akan isu atau berita hoak yang berkembang, baik dari media sosial maupun di lingkungan sekitar.

“Semua informasi sebaiknya telusuri kebenarannya, jangan mudah percaya akan isu dan berita hoak yang berkembang. Kami juga akan bertindak tegas bagi siapapun yang terlibat melakukan pelanggaran dan penyimpangan," tegasnya.

Baca juga: Kapolres Gresik Cek Ruang Tahanan dan Kesiapan Personil Jaga

Sampai saat ini, seluruh SPBU yang ada di Kabupaten Gresik terpantau masih aman dan lancar walaupun harga BBM naik.

Kenaikan BBM Pertalite naik menjadi Rp. 10.000;/liter dari Rp. 7.650/liter, Solar subsidi naik menjadi Rp. 6.800;/liter dari Rp. 5.150;/liter, Pertamax naik menjadi Rp. 14.500;/liter dari Rp. 12.500;/liter.

Salah satu warga Veteran Gresik Didik Kuswandi (54) mengatakan kenaikan harga BBM sebenarnya tidak ada keberatan.

Baca juga: Polres Gresik Gelar Pengamanan Debat Pilbup 2024

“Kenaikan harga BBM ini tidak masalah asalkan tidak membuat harga-harga bahan pokok lain ikutan naik,” terangnya.

Begitu juga Abdillah (23) warga Kebomas sebagai warga Gresik yakin Pemerintah sudah memikirkan dampak dari kenaikan harga BBM dan tentunya harapan kami ada regulasi ataupun dana BLT segera di realisasikan secepatnya dengan sasaran yang tepat, tutupnya.(AD1)

Editor : hadi

Peristiwa
Berita Terpopuler
Berita Terbaru