Kapolda Jatim Terima Kunjungan Pangdam V Brawijaya di HUT Bhayangkara ke-76

abadinews.id
Kapolda Jatim Irjen Pol Dr Nico Afinta terima ucapan selamat dari Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto di HUT Bhayangkara ke-76

Abadinews.id, SURABAYA - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta, Wakapolda Jatim Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo bersama pejabat utama Polda Jatim, Jum'at (01/07/22) pagi, di Lobby gedung Tribrata Mapolda Jatim menerima dengan hangat kunjungan Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto beserta Pejabat utama Kodam V/Brawijaya di Mapolda Jatim Dalam Rangka Pemberian Ucapan Hari Bhayangkara Ke-76.

Pangdam V/Brawijaya dan rombongan pejabat dari Kodam V/Brawijaya datang dengan membawakan Nasi Tumpeng dan kue Tart yang berukuran sangat besar bertuliskan Selamat Hari Bhayangkara.

Baca juga: Polres Bondowoso Gelar Baksos di Daerah Terpencil Bersama Komunitas Off Road

Pelaksanaan kunjungan Pangdam V/Brawijaya beserta Pejabat utama Kodam V/Brawijaya ke Mapolda Jatim dalam rangka pemberian ucapan HUT Bhayangkara Ke-76 merupakan wujud keharmonisan dan sinergitas TNI-Polri di Jawa Timur.

Baca juga: Peringati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Gresik Gelar Nonton Bareng Wayang Kulit Tumurune Wiji Sejati

Kegiatan diawali dengan ucapan selamat hari Bhayangkara ke-76 oleh Pangdam V Brawijaya dan dilanjutkan dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto dan kemudian diberikan kepada Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta.(AD1)

Editor : hadi

Peristiwa
Berita Terpopuler
Berita Terbaru