Penandatanganan Pakta Integritas, Danlantamal V Harap Bibit Unggul dari Panda Lantamal V

avatar abadinews.id
Penandatanganan pakta integritas
Penandatanganan pakta integritas

Abadinews.id, Surabaya - Seluruh Ketua Tim (Katim) penerimaan Bintara dan Tamtama Panitia Daerah (Panda) Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) V menandatangani pakta integritas yang dipimpin langsung oleh Danlantamal V Laksamana Pertama TNI Eko Wahjono di Mako Lantamal V, Perak, Surabaya, Senin (07/08).

Dengan penandatanganan fakta integritas tersebut, Danlantamal V mengharapkan akan dapat menyaring bibit unggul calon Bintara dan Tamtama TNI AL dari Panda Lantamal V dan Subpanda Lanal-lanal jajaran Lantamal V.

Baca Juga: Ketua DPD RI Lepas Pawai Fajar 1 Muharram 1446 Hijriyah

Beberapa waktu yang akan datang, akan dilaksanakan hajat besar TNI AL yaitu Penerimaan Calon Siswa (Casis) Bintara dan Casis Tamtama TA. 2023 oleh karena itu para Katim Werving diambil janji dan sumpahnya langsung oleh Danlantamal V.

Baca Juga: Kaskoarmada ll Buka Sosialisasi Lapor SPT Tahunan di Mako

Setelah pengambilan sumpah dan penandatangan pakta integritas dilanjutkan dengan pengarahan Danlantamal V kepada seluruh panitia penerimaan werving Panda Lantamal V beserta seluruh Komandan Lanal dibawah jajaran Lantamal V.

“Untuk seluruh Danlanal diharapkan mencari bibit unggul karena para Casis sebagai representasi Lanal di seleksi tahap pusat,” tutur Danlantamal V Laksma TNI Eko Wahjono.

Baca Juga: Peringati HUT ke-78 TNI AL, Lanal Banyuwangi Gelar Prokasih

Turut hadir dalam pengarahan tersebut, Wadan Lantamal V Kolonel Marinir Baedhowi Oktafidia, Asintel Danlantamal V Kolonel Laut (P) Fafan Yudo Brahmono, Aspers Danlantamal V Kolonel Marinir Jumino, Kadiskes Lantamal V Kolonel Laut (K) dr. Eka Setya Raharja, Kadisminpers Lantamal V Letkol Laut (S) Arie Herumurti, Katim Psikologi Mayor Laut (KH) Arif Budi Kartono.(4U)

Editor : hadi

abadinews.id horizontal

Berita Lainnya

abadinews.id horizontal