Kapolres Bojonegoro Silaturahmi ke Pengurus Perguruan Silat

abadinews.id
Kapolres Bojonegoro AKBP Rogib Triyanto saat silaturahmi dengan perguruan pencak silat

Abadinews.id, Bojonegoro – Kapolres Bojonegoro AKBP Rogib Triyanto, S.I.K., menggelar silaturahmi dengan Ketua dan Pengurus perguruan Pencak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU) Pagar Nusa Cabang Bojonegoro dan Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Bojonegoro Pusat Madiun dalam rangka bersinergi Memelihara Keamanan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah hukum Polres Bojonegoro.

Dalam kegiatan silaturahmi tersebut, Kapolres Bojonegoro didampingi Kasat Intelkam, Kasat Binmas dan Kapolsek Sumberrejo.

Baca juga: Polda Jatim Tetapkan 13 Oknum Anggota PSHT Sebagai Tersangka Kasus Pengeroyokan

Kapolres Bojonegoro dalam kunjungan silaturahmi pertama ke perguruan Pencak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU) Pagar Nusa Cabang Bojonegoro di Dusun Bahoro Desa Sumberharjo Kecamatan Sumberrejo Kabupaten Bojonegoro disambut oleh Ketua PSNU Pagar Nusa, Bisri Choiron.

Selanjutnya melaksanakan kunjungan ke Padepokan Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Bojonegoro Pusat Madiun di jalan Kolonel Sugiono Kecamatan Bojonegoro Kota diterima oleh Ketua PSHT Cabang Bojonegoro Pusat Madiun, Kangmas Wahyu Subakdiono.

Disela-sela kunjungannya, Kapolres Bojonegoro, AKBP Rogib Triyanto menyampaikan bahwa kegiatan silaturahmi ini dalam rangka menyatukan visi dan misi serta bersinergi, terkait kegiatan yang ada di Kabupaten Bojonegoro, agar tercipta situasi aman dan kondusif, karena menurut Kapolres, Harkamtibmas menjadi tanggung jawab semua pihak.

Baca juga: Polres Bondowoso Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Pengesahan PSHT

“Mari menjaga kerukunan antar perguruan silat di wilayah Bojonegoro demi terwujudnya Harkamtibmas yang aman dan kondusif,” terang Kapolres Bojonegoro, Kamis (26/01/23).

Pihaknya juga menyampaikan bahwa Polres Bojonegoro memiliki wadah bagi organisasi pencak silat yang ada di Bojonegoro, yakni Bojonegoro Kampung Pesilat (BKP) hingga ditingkat Polsek. Adanya BKP menjadikan pioner atau pelopor dalam menjaga Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas). BKP sebagai wadah untuk memfasilitasi setiap ada permasalahan sekecil apapun, karena perguruan silat yang ada di Bojonegoro memiliki tujuan yang baik.

"Dengan adanya Bojonegoro Kampung Pesilat kami yakin dan berharap agar Bojonegoro akan terus kondusif dari gangguan Kamtibmas," tegas Kapolres.

Baca juga: Polres Gresik dan PSHT di Jum'at Curhat Bersinergi Jaga Kamtibmas

Kapolres, AKBP Rogib Triyanto berpesan kepada para pengurus perguruan silat agar lebih berhati-hati, dalam menyikapi kabar atau informasi yang sifatnya berupa ajakan atau provokasi, yang sangat cepat dan mudah tersebar khususnya melalui media sosial, yang belum diketahui kejelasannya.

Sementara itu, Ketua PSNU Pagar Nusa, Bisri Choiron dan Ketua PSHT Cabang Bojonegoro Pusat Madiun, Kangmas Wahyu Subakdiono menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Bojonegoro beserta jajarannya yang meluangkan waktu bersilaturahmi. Menurutnya, keluarga besar PSNU Pagar Nusa dan PSHT Cabang Bojonegoro Pusat Madiun siap membantu untuk menjaga Harkamtibmas di wilayah Bojonegoro, aman dan kondusif.(AD1)

Editor : hadi

Peristiwa
Berita Terpopuler
Berita Terbaru