Calon Bupati Jember H. Hendy Sesalkan Klub Sepak Bola Jember Mati Suri

abadinews.id
Foto : Haji Hendy bersama orangtua Kevy Sahertian

JEMBER, Abadinews.id - Siapa sangka, salah satu relawan Haji Hendy - Gus Firjaun di Desa Lampeji, Kecamatan Mumbulsari adalah orangtua dari pemain sepak bola Kevy Sahertian, yang kini dikontrak oleh klub kenamaan Madura United.

Rahmat, ayah dari Kevy Sahertian menyesalkan prestasi anaknya tidak bisa dimanfaatkan oleh klub sepak bola asli Jember. Hal ini ia utarakan saat Haji Hendy melakukan kunjungan untuk menyapa warga di Lampeji. Kebetulan rumah Rahmat dijadikan posko pemenangan.

Baca juga: Upaya Peliharaan Kamtibmas, Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Skala Besar

"Kami sebagai orangtua dari Kevy tentu berharap ke depan klub bola di Jember bisa berkembang agar Kevy juga tidak perlu jauh-jauh untuk mengembangkan bakat dan prestasinya," ungkap Rahmat.

Baca juga: KPU Jatim Ajak Sukseskan Pilkada di Coklit Serentak Satu Juta Pemilih

Sebagai informasi, dunia sepak bola di Jember memang bisa dikategorikam sedang mati suri. Persid sebagai klub kebanggaan warga Jember juga seolah tidak mendapat perhatian dari pemerintah. Padahal jika melihat potensinya, Jember selalu menjadi tempat yang dikunjungi para agensi pemain bola nasional untuk mencari bibit-bibit baru pemain bola.

Haji Hendy Siswanto sangat menyayangkan kondisi dunia sepak bola di Jember yang terkesan mati suri ini. Karena itu, dalam pemerintahannya nanti, pihaknya akan memberi perhatian penuh untuk mengembangkan dunia olahraga di Jember.

Baca juga: Lutfil Hakim, Ketua PWI Jatim Siap Bersaing di Pilkada 2024

"Saya rasa tidak hanya sepak bola. Tapi semua cabang olahraga yang memiliki potensi sebagai media berprestasi generasi muda harus diperhatikan," katanya. (*)

Editor : Redaksi

Peristiwa
Berita Terpopuler
Berita Terbaru