Sertu Marjuni Ajak Pengunjung Pasar untuk Patuhi Prokes

abadinews.id
Sertu Marjuni terus sosialisasi ke pengunjung pasar terkait Covid-19

GRESIK, Abadinews.id - Kegiatan Ops Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2 di wilayah Koramil 0817/03 Kedamean terus dilakukan untuk menciptakan masyarakat aman dari penyebaran virus Covid-19, Minggu (24/10/21).

Disekitaran Pasar Kedamean, banyak masyarakat yang masih kurang peduli dengan disiplin dalam menerapkan Protokol Kesehatan salah satunya tidak menggunakan masker dan bergerombol dalam berinteraksi. Sehingga pendekatan secara humanis diberikan oleh Sertu Marjuni untuk menyadarkan akan pentingnya mematuhi Protokol Kesehatan agar dapat menekan angka penyebaran virus Covid-19.

Baca juga: Korem 084/BJ Gelar Silaturrahmi bersama Insan Pers Triwulan IV Tahun 2024

“Masker saat ini menjadi benda yang sangat wajib digunakan dalam masa pandemi, selain itu apabila masyarakat ingin terhindar dari virus Covid-19 harus meningkatkan kedisiplinan dalam menerapkan Protokol Kesehatan dan melakukan vaksinasi dimulai tahap 1 dan 2 untuk meningkatkan kekebalan tubuh secara maksimal," tutup Marjuni.(Bejo)

Baca juga: Kasrem 084/BJ Pimpin Upacara Peringatan HUT TNI ke-79 2024

Editor : hadi

Peristiwa
Berita Terpopuler
Berita Terbaru