Pamekasan, Abadinews.id - Satuan Tugas Tentara Manunggal Membangun Desa (Satgas TMMD) Ke-112 Kodim 0826 Pamekasan bersama warga Desa Rangperang Daya Kecamatan Proppo Kabupaten Pamekasan terus ngebut kerjakan jalan paving sepanjang 450 m, Minggu (26/09/21).
Salah satu sasaran pokok TMMD Ke-112 tahun 2021 Kodim 0826 Pamekasan yaitu pembangunan jalan paving sepanjang 450 m yang pengerjaannya terus dikebut agar tepat waktu.
Baca juga: Jelang Pilkada, Danrem 084/BJ dan Forkopimda Sampang Jalin Silaturahmi bersama Forum Ulama Khos
Warga bersama TNI antusias bahu membahu membangun jalan paving yang berada di Dusun Pompongan Desa Rangperang Daya. Pasalnya, jalan sepanjang 450 m ini merupakan jalan penting bagi warga untuk dapat meningkatkan hasil pertanian mereka.
Baca juga: Korem 084/Bhaskara Jaya Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024
Masyarakat Dusun Pompongan berharap pengerjaan jalan dapat segera selesai agar manfaatnya dapat segera dinikmati.
"Jalan ini nantinya sebagai pendukung masyarakat Desa Rangperang Daya untuk mengangkut hasil pertaniannya," terang Dansatgas TMMD Letkol Inf Tejo Baskoro.
Baca juga: Danrem 084/Bhaskara Jaya Tutup Open Tournament Tenis Danrem Cup 2024
Diharapkan program TMMD Ke-112 Kodim 0826 Pamekasan dapat berjalan lancar dan bermanfaat bagi masyarakat setempat, pungkasnya. (Bejo)
Editor : hadi