Pelatihan Pelayanan Penumpang P3K Basic Life Support Regional Jatim

abadinews.id
Pelatihan Basic Life Support P3K, Tim HSSE regional Jatim bersama first aid Clinic pelabuhan Jamrud

Surabaya, Abadinews.id - Dalam rangka meningkatkan pengetahuan terhadap pentingnya pertolongan pertama pada kecelakaan, Tim HSSE Regional Jawa Timur bekerjasama dengan first aid clinic terminal Jamrud mengadakan kegiatan “Basic Life Support” di Terminal Penumpang Gapura Surya Nusantara (GSN). Jum'at (23/04/21)

Kegiatan ini dihadiri oleh petugas pelayanan penumpang & Roro terminal Jamrud, petugas security terminal GSN, Cleaning Service terminal GSN, dan petugas Surabaya North Quay (SNQ) dengan total sekitar 55 orang.

Baca juga: Pelindo Regional 3 Tanjung Emas Perbaiki Tanggul Jebol Siapkan 3600 Sand Bag

Materi Basic Life Support ini disampaikan oleh dr Moch. Syaiful Khabi dari PT PHC yang tidak hanya menyampaikan materi secara teori tetapi juga praktik dengan teknik dasar pertolongan pertama. Materi yang disampaikan seperti pengenalan 5 C (Clear area, Check response, Call fot help, Cek nadi, CPR/Pijat jantung) yang merupakan langkah awal yang harus dilakukan dalam pertolongan pertama.

Baca juga: Staf Ahli Menhub Kunjungi Pelabuhan Tanjung Perak Minta Prokes Diperketat

Selain itu peserta juga diberikan informasi mengenai keadaan darurat apa saja yang dapat terjadi di lingkungan kantor/gedung terminal penumpang Gapura Surya Nusantara untuk mengantisipasi adanya kecelakaan baik pekerja maupun penumpang yang memerlukan pertolongan pertama agar peserta pelatihan menjadi lebih aware.

Baca juga: TNI AL Kodiklatal Kunjungi ABK Kapal Niaga Dukung Pelaksanaan Vaksin

Kegiatan diakhiri dengan Drill Penanganan Kebakaran sebagai praktik langsung di lapangan guna memberikan gambaran dan meningkatkan kemampuan petugas GSN dan SNQ dalam hal penanganan kondisi darurat. (AD1)

Editor : hadi

Peristiwa
Berita Terpopuler
Berita Terbaru